Entertainment, Segalanya.id – Influencer asal China yang dikenal dengan nama Umi menjadi sorotan publik setelah ditemukan dalam kondisi terlantar di Kamboja.
Wanita yang usianya sekitar 20-an itu diduga tertipu janji-janji mansi dari kekasihnya. Kasus ini dilaporkan Khmer Times, mengutip pernyataan resmi Kedutaan Besar China di Phnom Penh.
Umi, yang memiliki sekitar 58 ribu pengikut di media sosial, ditemukan dalam kondisi yang sangat jauh dari citra glamor yang selama ini ia tampilkan secara online.
Kisah hilangnya Umi sang influencer selama hampir satu bulan berubah menjadi perhatian besar di China, terutama setelah foto-foto terbarunya beredar dan memicu keprihatinan di kalangan warganet.
Menurut keterangan keluarga, Umi berangkat ke Kamboja setelah menerima undangan dari pacarnya, seorang pria berkewarganegaraan China yang tinggal dan bekerja di sana.
Kepada keluarganya, Umi mengatakan ia dijanjikan pekerjaan dengan bayaran tinggi dan kehidupan mapan bersama sang kekasih. Namun, setelah 26 hari tanpa kabar, Umi ditemukan di pinggir jalan dalam kondisi seperti tunawisma.
Saat ditemukan, Umi dilaporkan membawa hasil foto rontgen yang diduga menunjukkan cedera pada kakinya. Tubuhnya memperlihatkan tanda-tanda kekerasan, dan ia tampak linglung serta sulit berkomunikasi.
Seorang warga negara China yang berada di sekitar lokasi disebut memberikan pertolongan pertama sebelum akhirnya kasus ini mendapat perhatian lebih luas.
“Setelah menerima laporan keluarga, kami segera menghubungi berbagai pihak terkait, termasuk kepolisian Kamboja dan jaringan lokal, untuk melacak keberadaan warga negara kami,” ungkap pihak Kedutaan Besar China di Phnom Penh, seperti dikutip dari Straits Times.